SHOP
News KOLABORASI OPPO RENO6 SERIES X BIGETRON ESPORTS
News

KOLABORASI OPPO RENO6 SERIES X BIGETRON ESPORTS

Esports jadi salah satu bidang yang booming dalam beberapa tahun belakangan ini. Terbukti, para playernya didominasi oleh GenZ yang berhasil memperlihatkan skill mumpuni dalam membawa nama baik Indonesia di kancah industri esports dunia.

Mengusung misi untuk memajukan industri esports di Indonesia dan global, OPPO melalui OPPO Reno6 Series menggandeng kerja sama dengan Bigetron Esports. Kolaborasi keduanya akan dimulai pada Agustus 2021, yaitu OPPO Reno6 Series akan menjadi sponsor utama Bigetron Esports dan diimplementasikan dalam berbagai bentuk kegiatan.

Wah, penasaran dengan sekeren apa kolaborasi OPPO Reno6 Series X Bigetron Esports ini?

Bentuk Dukungan OPPO Terhadap Lifestyle Penggunanya

kolaborasi oppo reno6 series dan bigetron esports sekeren apa jadinya

©OPPO

Kerja sama OPPO Reno6 Series dan Bigetron Esports merupakan bentuk dukungan OPPO terhadap lifestyle para penggunanya. Hal ini seperti yang dijelaskan oleh Marketing Director OPPO Indonesia, Alinna Wen.

“Kali ini OPPO melalui OPPO Reno6 Series memberikan dukungan penuh pada player esports di Indonesia melalui kolaborasi dengan Bigetron Esports. Kami menyadari bahwa Bigetron Esports memiliki penggemar fanatik yang sangat luas. Dan melalui jejaring Bigetron Esports, kami yakin dapat mengembangkan industri esports di Indonesia dan pastinya menetapkan standar esports baru di tingkat global,” terang Alinna.

Kerja sama ini pun mendapatkan apresiasi dari Bigetron Esports. CEO/Founder Bigetron Esports, Edwin Chia mengungkapkan bahwa ke depannya akan banyak kegiatan kolaborasi menarik yang akan dihasilkan Bigetron Esports bersama OPPO Reno6 Series.

“Kami sangat senang bisa bekerja sama dengan OPPO sebagai jajaran sponsor utama kami. Kedepannya akan banyak kegiatan kolaborasi menarik antara OPPO dan Bigetron Esports dengan tujuan yang sama yaitu mengembangkan industri esports dan menghasilkan talent yang menjanjikan ke depannya. Besar harapan kami dengan kolaborasi ini akan lebih banyak lagi bibit-bibit baru yang akan muncul untuk menjadi penantang baru di dunia esports Indonesia yang siap untuk beradu secara nasional ataupun secara global,” jelas Edwin.

Penggunaan jaringan 5G menjadi hal yang tidak terhindarkan lagi dan teknologi ini pun akan ditambahkan dalam OPPO Reno6 Series 5G. Dengan konektivitas ke jaringan 5G, pengguna OPPO Reno6 Series 5G akan dapat merasakan penggunaan smartphone yang lebih cepat. Hal ini tentunya sangat penting bagi player esports.”