SHOP
News Timnas Indonesia Susul Filipina Ke Grand Final IESF 2023!
News

Timnas Indonesia Susul Filipina Ke Grand Final IESF 2023!

Gelaran IESF 2023 MLBB sudah memasuki babak Finals, Timnas Indonesia yang diwakili oleh Bigetron Alpha telah memberikan penampilan luar biasa. Dalam perjalanan mereka menuju grand final, pasukan Super Kenn harus melewati berbagai momen tak terlupakan dan menghadapi ujian yang cukup berat.

 

Sempat terhempas ke lower bracket oleh Filipina, tim Indonesia tidak pantang menyerah. Mereka membuktikan bahwa semangat juang mereka tidak pernah pudar, dan mereka benar-benar layak untuk tampil di Grand Final IESF 2023. Bertemu dengan tiga negara yang kuat, mereka harus memiliki strategi yang sangat matang untuk dapat memulangkan semuanya. Dan alhasil dengan momentum dari seluruh pemain dan hero-hero kebanggaannya, pasukan Xorizo berhasil memulangkan Mongolia dengan skor akhir 2-1, Mesir dengan skor 2-1 juga dan menumbangkan Arab Saudi di Final Lower dengan skor 2-0 tanpa balas! Pertarungan yang luar biasa dari Indonesia hanya dalam satu hari saja! Amazing!

Source: Bigetron Esports

Kemenangan inilah yang memastikan posisi mereka di grand final, di mana mereka akan menghadapi Filipina sekali lagi. Satu langkah lagi menuju kemenangan!

 

Saat ini, seluruh pecinta esports tanah air diminta untuk bersatu, mendukung, dan memberikan semangat kepada Timnas Indonesia di grand final IESF 2023. Ayo dukung #T1MINDONESIA menuju kemenangan besar!